Dari Seleksi Ketat hingga Korea Selatan: Perjalanan Guru SMA Avicenna Menguasai Teknologi Pembelajaran dan Menjadi Anggota Korean eLearning Improvement Cooperation (KLIC)

Mei 20, 2024

KLIC INDONESIA

Kesempatan itu terkadang datang di waktu yang mungkin kita tidak siap menghadapinya, tetapi keputusan yang tepat akan membuat kesempatan itu menjadi sebuah hal yang menakjubkan.

Guru merupakan garda terdepan dalam membentuk generasi masa depan. Mereka tidak hanya bertanggung jawab untuk mengajarkan materi pelajaran, tetapi juga berperan dalam menginspirasi dan membimbing para siswa agar menjadi individu yang berpikiran kritis dan kreatif. Oleh karena itu, ketika seorang guru mendapatkan kesempatan untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuannya, itu bukan hanya sebuah pencapaian pribadi, tetapi juga sebuah langkah besar untuk prestasi sekolah dan kemajuan pendidikan.

Baca entri selengkapnya »


Digital Technology : Syarat Mutlak Pembelajaran Abad 21

April 22, 2019

Saat ini sangatlah sering kita mendengar kata pendidikan abad 21 dalam dunia pendidikan atau yang sering kita kenal dengan 21st century education. Istilah “abad ke-21” sendiri telah menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari pemikiran dan perencanaan pendidikan untuk masa depan. Pendidik dan tenaga kependidikan harus secara aktif mencari cara mempersiapkan peserta didik  mengahadapi masa depan, dimana sistem pendidikan telah berkembang dengan sangat cepat. Ciri abad 21 menurut Kemendikbud adalah tersedianya informasi dimana saja  dan kapan saja (informasi}, adanya implementasi penggunaan mesin (komputasi}, mampu menjangkau segala pekerjaan rutin (otomatisasi) dan bisa dilakukan dari mana  saja  dan kemana saja (komunikasi).  Dengan demikian, Abad ini memerlukan transformasi pendidikan secara menyeluruh sehingga terbangun kualitas guru yang mampu menciptakan siswa yang mempunyai kepribadian kuat, mampu berkompetisi, berpandangan jauh ke depan, kreatif, dan berprestasi.

Baca entri selengkapnya »